Penjelasan Lengkap Teori Akuntansi | Transfez

Teori akuntansi adalah bentuk pengertian yang digunakan untuk menunjukan spekulasi, metodologi, dan bentuk kerangka kerja serta mempelajari bentuk pelaporan keuangan.  Teori akuntansi juga membahas tentang bagaimana bentuk prinsip pelaporan keuangan tersebut diterapkan dalam industri yang berkaitan dengan akuntansi. Teori ini pada dasarnya digunakan sebagai kajian untuk memahami pelaporan keuangan dan bagaimana perusahaan atau lembaga menyampaikan laporan tersebut menggunakan cara dan strategi yang tepat. 

Teori akuntansi kemudian memiliki kepentingan untuk menghasilkan pernyataan- pernyataan umum, yakni berupa hipotesis sebagai penjelasan konkret dalam praktik akuntansi untuk akhirnya bisa digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam mengambil keputusan. Itulah sebabnya teori ini bersifat bebas dari pertimbangan nilai dan menjadi pusat perhatian yang perlu diperhatikan.