Mata kuliah Metodologi Penelitian Pendidikan ini merupakan mata kuliah penting yang dapat memberi pengetahuan, keterampilan dan keahlian kepada mahasiswa untuk melakukan penelitian yang baik dan sesuai dengan prosedur dalam bidang pendidikan. Terdapat dua hal penting yang tercakup dalam mata kuliah ini yaitu: (1) Pentingnya pemahaman yang baik tentang teknik mengumpulkan data pada saat melakukan penelitian pendidikan (2) pentingnya pemahaman yang baik tentang teknik mengolah (menganalisis) data yang telah terkumpul untuk menghasilkan temuan-temuan yang bernilai akademis dalam dunia pendidikan.