5.4 - Biaya – biaya yang tidak termasuk persediaan
Biaya-biaya yang tidak termasuk persediaan adalah sebagai berikut:
1) Biaya-biaya yang tidak terkait langsung dengan unit persediaan yang diproduksi (misalnya biaya umum seperti gaji pimpinan dan tata usaha pabrik) tidak diperkenankan menambah harga persediaan yang diproduksi.
2) Biaya karena pemborosan tidak boleh diakui sebagai harga pokok produksi
3) Beban bonus yang diberikan kepada karyawan kebun/pabrik/unit tidak termasuk komponen overhead produksi
4) Beberapa contoh biaya yang tidak diakui sebagai beban dalam periode terjadinya adalah :
· Jumlah pemborosan pemakaian bahan, upah, atau biaya produksi lainnya yang tidak normal
· Biaya penyimpanan, kecuali biaya tersebut diperlukan dalam proses produksi sebelum dilanjutkan pada tahap proses produksi berikutnya
· Biaya umum di kebun/pabrik/unit yang tidak memberikan kontribusi langsung untuk membuat persediaan berada dalam lokasi dan kondisi sekarang (present condition), tidak dimasukkan dalam komponen harga pokok produksi
· Biaya penjualan
· Biaya umum diluar kebun/pabrik/unit, misalnya biaya umum kantor pusat atau kantor direksi, kantor distrik/grup usaha/SBU tidak diakui sebagai bagian dari biaya produksi