9.5 Distribusi Pendapatan Nasional

Distribusi pendapatan nasional merupakan suatu hal yang penting untuk mengetahui pemerataan kesejahteraan masyarakat di suatu negara. Distribusi pendapatan nasional yang merata menunjukkan bahwa tingkat kesejahteraan serta kemakmuran di suatu negara cukup tinggi.Namun, sebaliknya jika distribusi pendapatan nasional tidak merata bisa dikatakan bahwa kesejahteraan dan tingkat kemakmuran masyarakat di suatu negara menurun atau buruk.

Untuk mengetahui tingkat pemerataan distribusi pendapatan nasional bisa dihitung menggunakan grafik kurva Lorens. Kurva Lorens sendiri merupakan kurva yang menggambarkan hubungan antara distribusi jumlah penduduk dengan distribusi pendapatan.

Sementara itu, untuk mengetahui indikator distribusi pendapatan nasional bisa menggunakan Koefisien Gini. Koefisen Gini merupakan ukuran ketimpangan distribusi pendapatan yang ditemukan oleh statistikus Italia bernama Corrado Gini.

Untuk menghitung distribusi pendapatan nasional juga bisa menggunakan kriteria Bank Dunia. Adapun beberapa hal yang berpengaruh terhadap tingkat kemerataan pendapatan nasional di suatu negara adalah pertambahan penduduk yang tinggi. Hal itu kemudian menyebabkan menurunnya pendapatan per kapita.

 Selain itu juga ada inflasi, dimana dalam kondisi ini pendapatan uang bertambah namun tidak diikuti dengan pertambahan produksi barang-barang secara proporsional. Kemudian ketidakmerataan pembangunan juga menjadi pengaruh terhadap distribusi pendapatan nasional di suatu negara.

Investasi juga membuat persentase dari pendapatan harta menjadi lebih besar dibandingkan dengan persentase pendapatan yang dihasilkan dari kerja, sehingga mengakibatkan pengangguran bertambah pula. Selain itu juga ada rendahnya mobilitas sosial yang terjadi di masyarakat karena dalam kondisi ini masyarakat susah untuk berkembang dan maju termasuk dalam bidang ekonomi.

 Pelaksanaan kebijakan impor yang menyebabkan kenaikan harga-harga barang indsutri untuk melindungi usaha-usaha kaum kapitalis. Nilai tukar suatu mata uang negara juga berpengaruh terhadap distribusi pendapatan nasional, khususnya di negara berkembang . Hal itu disebabkan ketidak elastisitasan permintaan negara-negara maju terhadap barang-barang ekspor negara berkembang.

Terjadinya kemuduran industri kerajinan rumah tangga. Jika industri rumah tangga mengalami pengunduran, maka pendapatan per kapita suatu negara juga berkurang. Hal itu pastinya juga mempengaruhi distribusi pendapatan nasional yang menjadikan tidak merata. Bahkan hal itu membuat jurang yang tajam antara kaum industri menengah ke bawah dengan kaum industri kapitalis.



Terakhir diperbaharui: Wednesday, 21 July 2021, 11:34