Topic outline
- General
- TOPIC 1. PENDAHULUAN
TOPIC 1. PENDAHULUAN
Topik ini membahas hal-hal yang perlu diketahui pada tahap awal dalam menulis karya ilmiah untuk tujuan Publikasi di Jurnal Internasional maupun Jurnal Nasional Terakreditasi Dikti. Maka para mahasiswa sangat ditekankan (WAJIB) memiliki kemampuan bahasa inggris yang memadai dalam hal; membaca dan memahami teks, menulis kalimat atau essay, mendengar audio/podcast dan memahami konten video yang tersedia dalam format bahasa inggris.
Pada topik ini mahasiswa akan mempelajari bagaimana cara meningkatkan kemampuan bahasa inggris dalam menulis karya ilmiah, motivasi menulis artikel dan publikasi, cara pencarian literatur dan membuat summary, cara menemukan research interest dan mendeskripsikannya, dan cara membuat research question sebagai langkah awal yang paling utama dalam memulai sebuah penelitian.
- English is a core competency in writing a scientific article. You must show your best performance to understand the contents which are written in English.
- Here are some reason, why should we write and publish.
Searching the literature is a fundamental step to your research.
Let us know your research interest.
Let us know your BIGGEST QUESTION in science.
- TOPIC 2. RESEARCH PLAN
TOPIC 2. RESEARCH PLAN
Topik ini membahas bagaimana menggali ide sebuah penelitian, menuangkan ide tersebut kedalam sebuah outline penelitian, lalu menyusunnya menjadi sebuah rencana penelitian dan proposal penelitian.
Link berikut cukup bagus dibaca oleh mahasiswa: https://socialsci.libretexts.org/Bookshelves/Social_Work/Book%3A_Social_Science_Research_-_Principles%2C_Methods%2C_and_Practices_(Bhattacherjee)
Subtopik ini membahas bagaimana menggali ide penelitian berdasarkan Research Question pada Subtopic 1.5 yang harus memenuhi kaidah FINER (Feasible, Interesting, Novel, Ethical, Relevant).
Setelah Ide penelitian atau Topik Penelitian didapatkan, mahasiswa diminta untuk membuat Outline dari penelitian yg akan dilaksanakan (Research Outline) secara garis besar sesuai pola IMRAD (Introduction, Methodology, Results and Discussion).
Research Outline akan dikembangkan lebih detil hingga membentuk sebuah rencana riset (Research Plan) dan/atau proposal riset untuk pendanaan penelitian (Research Proposal).
Mahasiswa diharapkan dapat segera membuat Draft Proposal Tesis Magister dengan tetap memperhatikan standar kualitas publikasi internasional dan/atau publikasi nasional terakreditasi.
Mari diskusikan disini tentang rencana riset mu.
- TOPIC 3. STRUCTURE OF SCIENTIFIC ARTICLE
TOPIC 3. STRUCTURE OF SCIENTIFIC ARTICLE
Topik ini membahas lebih detil tentang struktur dari sebuah artikel ilmiah dan teknik penulisannya sesuai tipe artikel ilmiah yang diinginkan
Mahasiswa diminta untuk membuat manuskrip Review Article secara berkelompok.
Dalam mengerjakan tugas penulisan artikel, seluruh mahasiswa wajib memperhatikan dan mematuhi Etika Publikasi. Silahkan pelajari dengan baik link ini: https://www.elsevier.com/__data/assets/pdf_file/0008/653885/Ethics-in-research-and-publication-brochure.pdf
catt. Lihat kembali Types of journal articles jika anda belum bisa membedakan antara "Research Article" dan "Review Article".
Mari diskusikan disini
- TOPIC 4. LANGUAGE AND STYLE
TOPIC 4. LANGUAGE AND STYLE
Topik ini membahas tentang bagaimana menulis dalam bahasa inggris dan/atau bahasa indonesia secara efisien dan efektif dengan mengikuti gaya penulisan artikel ilmiah.
- TOPIC 5. CITATIONS AND ETHICS OF PUBLICATION
TOPIC 5. CITATIONS AND ETHICS OF PUBLICATION
Topik ini membahas bagaimana teknik melakukan sitasi terhadap sebuah referensi dengan mematuhi kaidah etika publikasi. Akan dibahas pula beberapa pelanggaran etika dalam publikasi ilmiah dan cara menghindari pelanggaran tersebut.
Subtopik ini membahas lebih detil tentang bagaimana mengutip karya ilmiah orang lain sebagai referensi tanpa melanggar kode etik publikasi ilmiah. Dijelaskan pula tentang teknik melakukan parafrase terhadap sebuah kalimat yang digunakan untuk mengutip karya orang lain.
Subtopik ini membahas lebih detil tentang Authorship, Competing Interest atau Conflict of Interest, dan beberapa Misconduct seperti; Plagiarism, Self plagiarism, Salami, Simultaneous Publication, Duplication, Falsification, Data Fabrication etc. Dijelaskan pula bagaimana tips menghindari hal-hal yang tidak etis tersebut.
- TOPIC 6. FINISHING THE MANUSCRIPT
TOPIC 6. FINISHING THE MANUSCRIPT
Topik ini membahas tahapan penyelesaian manuskrip dengan memoles data berupa gambar dan tabel, menarik kesimpulan, membuat abstrak dan menentukan judul artikel yang telah dibuat.
Pada tahapan ini juga sangat disarankan agar mahasiswa mendiskusikan substansi manuskrip yang telah dibuat dengan para author yang terlibat, termasuk Dosen Pembimbing. Mahasiswa diminta mendiskusikan Jurnal yang dituju berdasarkan tahapan2 pencarian jurnal yang sesuai. Biaya Publikasi (Article Processing Charge) juga dapat disepakati sejak awal dengan anggota kelompok dan dengan Para Dosen yang dimasukkan namanya ke deretan Author. Dalam hal biaya publikasi, sangat dianjurkan mahasiswa mencari Jurnal yang No-APC sebagai prioritas.
Subtopik ini membahas lebih detil tentang bagaimana memoles data berupa gambar, diagram, grafik dan tabel agar terlihat lebih baik secara kualitas dan lebih substantif.
Subtopik ini membahas lebih detil dan praktek dalam merumuskan Bab Kesimpulan.
Subtopik ini membahas lebih detil dan praktek dalam membuat abstract dan judul yang menarik.
Subtopik ini membahas tentang bagaimana memilih jurnal yang tepat, sesuai dengan Aims and Scope dari sebuah jurnal. Dijelaskan pula tips memilih jurnal dengan peluang “accepted” yang lebih besar, biaya “processing charge” yang lebih murah dan “time of review process” yang lebih singkat. Tentu saja jurnal yang dipilih harus memenuhi minimum “requirements for master degree”.
Mahasiswa dianjurkan untuk mendiskusikan substansi manuskrip yang telah dibuat dengan para author yang terlibat, termasuk Dosen Pembimbing. Nama Dosen Pembimbing harus dimasukkan namanya di deretan co-author atau diurutan terakhir (*Corresponding author).
Setelah diskusi, mahasiswa harus melakukan perbaikan dan revisi berdasarkan saran dan masukan Dosen Pembimbing.
PADA TAHAPAN DISKUSI DENGAN DOSEN, FORMAT DRAFT ARTICLE SUDAH DISESUAIKAN DENGAN FORMAT YANG DIMINTA OLEH JURNAL YANG AKAN DITUJU (LIHAT GUIDE FOR AUTHORS).
- TOPIC 7. FINAL SUBMISSION
TOPIC 7. FINAL SUBMISSION
Topik ini membahas langkah-langkah yang dilakukan dalam proses submission atau mengirim FINAL MANUSKRIP ke jurnal yang dituju. Akan dijelaskan faktor-faktor penting seperti Scope, Quality, Novelty dan Significance. Akan dibahas pula tentang teknik menulis "Cover Letter" jika diminta oleh jurnal yang dituju.
Topik ini membahas tentang hal-hal penting yang harus diperhatikan terkait kesesuaian antara manuskrip dengan keinginan editor jurnal; meliputi Scope, Quality, Novelty, Significance.
Mahasiswa masih diberi kesempatan terakhir untuk merevisi kembali Review Article dan melakukan penyesuaian terhadap “Guide for Authors” pada website jurnal yang dituju oleh masing-masing mahasiswa.
Kemudian file yang telah dilakukan penyesuaian tersebut, di simpan, File ini lah yang nantinya di submit atau dikirim ke Jurnal Nasional atau Jurnal Internasional yang dituju.
Subtopik ini membahas secara teknis tentang bagaimana membuat sebuah “cover letter” yang baik sesuai jurnal yang dituju. Cover letter harus merujuk ke “Guide for Authors” pada website jurnal dimaksud. File Cover Letter nantinya akan dikirim ke Jurnal yang dituju bersamaan dengan proses submission manuskrip.