1.1. Latar Belakang Persaingan Usaha

         

          Persaingan dalam dunia bisnis/usaha tidak bisa kita hindari, saat ini persaingan di dunia bisnis sangatlah ketat, sehingga kita harus menghadapi dengan cara yang sehat dan sesuai dengan peraturan yang ada. Adanya pesaing atau kompetitor dalam sebuah bisnis merupakan hal yang normal. Persaingan bisnis menjadi salah satu risiko besar yang harus dihadapi para pelaku bisnis. Bagaimana tidak? minat untuk menjalankan bisnis saat ini sangat besar bahkan banyak sekali yang menjalankan bisnis di bidang yang sama. Banyaknya perusahaan yang bekerja pada bidang bisnis yang sejenis dan menjual barang- barang yang sejenis, spesifikasi yang sama dan merk serta model yang sama membuat persaingan tidak dapat dihindarkan lagi. Persaingan yang terjadi bahkan semakin mengarah pada persaingan yang tidak sehat, dengan adanya perusahaan- perusahaanyangmelakukanstrategiperanghargadanperang diskon yang membuat perusahaan justru mengalami kesulitan dalam hal keuangan dan arus kas yang sehat.

         Selain itu adanya perusahaan yang berani memberikan tempo pembayaran lama akan membuat iklim persaingan menjadi rusak sebab perusahaan-perusahaan sudah tidak memikirkan kinerja bisnisnya sendiri dalam tujuannya memenangkan persaingan. Adanya fenomena persaingan yang semakin mengarah pada persaingan yang tidak sehat tersebut membuat perusahaan penting untuk merumuskan strategi dalam menjalankan bisnisnya. Strategi merupakan perencanaan dengan mempertimbangkan tujuan, visi, misi, program dan nilai dari organisasi yang ingin dicapai dan cara untuk melakukan pencapaian tersebut di masa yang akan dating. Suatu strategi dapat ditentukan dengan baik dengan cara melihat faktor internal dan eksternal perusahaan, sehingga perusahaan dapat lebih dini melakukan langkah antisipasi ketika terjadi perubahan ekonomi.


Terakhir diperbaharui: Thursday, 16 March 2023, 14:34